Maitimo: Semen Padang Bukan Lawan Mudah


Gelandang Persija Jakarta, Raphael Maitimo, bersyukur timnya bisa meraih kemenangan tipis 1-0 atas PS TNI pada lanjutan grup D babak delapan besar Piala Jenderal Sudirman (PJS), Selasa (15/12). Apalagi, Maitimo yang menjadi pencetak gol kemenangan tim Macan Kemayoran lewat titik penalti.

Kemenangan ini juga menjaga asa Persija untuk lolos ke babak semi-final. Meski begitu, mantan penggawa Sriwijaya FC ini enggan jemawa. Mengingat, masih ada satu laga tersisa melawan Semen Padang, 20 Desember nanti.

Selain itu, pemain berusia 31 tahun ini juga ingin memberikan kado ulang tahun yang manis bagi The Jakmania, kelompok suporter Persija, yang berulang tahun ke-18 pada 19 Desember nanti.

Masih ada satu pertandingan melawan Semen Padang dan kami harus bisa memenangkan pertandingan itu jika mau lolos. Kami seluruh pemain akan memberikan 100 persen lagi seperti hari ini (kemarin)," tegas Maitimo.

"The Jakmania memberikan dukungan dan kami harus membalas dukungan itu meskipun Semen Padang bukan lawan yang mudah," tambahnya.

Sementara itu, Semen Padang sudah memastikan lolos ke babak semi-final usai menaklukkan Mitra Kukar, 2-1, Selasa (15/12). Hasil itu membuat mereka memuncaki klasemen sementara grup D dengan poin enam
Share on Google Plus

About Unknown

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar